Bildad Perkuat Konsolidasi Menuju Pilwalkot Kupang 2024
Bildad Tonak
Carlens
15 Apr 2024 10:53 WITA

Bildad Perkuat Konsolidasi Menuju Pilwalkot Kupang 2024

KUPANG, Nttzoom-Kandidat Calon Wali Kota Kupang, Bildad Torino Mauridz Thonak, SH terus memperkuat konsolidasi dengan bertemu sejumlah tokoh di Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Pengacara yang akrab disapa Bildad itu, dalam pertemuan tersebut meminta dukungan dan doa restu dari masyarakat untuk maju di Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Kupang, November 2024 mendatang.

Kedatangan Bildad itu tidak sendirian
 Dia didampingi rombongan. Bildad disambut antusias oleh para tokoh.

Menariknya, pertemuan yang digelar Sabtu 13 April 2024 malam itu juga dihadiri Ketua Partai Amanat Nasional Kota Kupang, Robertus L. Kase.

Dalam kesempatan itu, Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Kupang memunculkan signal bahwa saat ini PAN Kota Kupang sedang menjajaki figur yang digadang-gadang maju sebagai calon Wakil Wali Kota Kupang 2024.

Dengan mengoleksi empat Kursi di DPRD Kota Kupang, PAN optimis mengusung Calon Wakil Wali Kota Kupang di Pilwalkot Kupang 2024.

Menanggapi hal tersebut, Bildad Thonak meminta doa dan restu kepada masyarakat yang hadir terkait niatnya maju menjadi calon orang nomor satu di Kota Kupang.

"Ya saya minta doa. Tentu, kekuatan doa bisa menjadi senjata di dalam suksesnya apa yang diniatkan," ungkap Bildad, Minggu (14/4).

Sementara saat disinggung mengenai partai pengusung, Bildad menyampaikan hingga kini sudah ada partai yang siap mendukung dirinya maju di Pilwalkot Kupang. "Sudah ada partai," jelasnya.

Namun demikian, dia enggan menyebut partai mana yang mengusung dirinya maju pada Pilwalkot Kupang 2024. Mengingat, kata dia, keputusan tersebut bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dinamika politik.

"Politik ini dinamis, namun apabila ada partai lain yang memberikan rekomendasi atau menyepakati, ya tentu bersyukur dan terima kasih," sambungnya.

Terkait kesiapan dalam menghadapi Pilwalkot Kupang 2024, Bildad menegaskan persiapannya sudah maksimal dan optimis akan memenangkan Pilwalkot pada November 2024 mendatang.

Ia juga mengaku, sudah menyiapkan dukungan dengan memiliki kepengurusan sampai di tingkat RT/RW, dan Kelurahan yang menyebar di seluruh pelosok Kota Kupang.(jem/cd3/nz)

Dapatkan sekarang

NTT Zoom, Ringan dan cepat
0 Disukai
Lihat Juga