Yayasan Kesetiakawanan Kembali Percayakan Voni Malelak Kembali Nahkodai APS Kupang
Pelantikan Voni Yandri Malelak sebagai Direktur APS Kupang berlangsung dalam acara Rapat Senat Terbuka, Jumat (14/2/2025).  
Yayasan Kesetiakawanan Kembali Percayakan Voni Malelak Kembali Nahkodai APS Kupang
Pelantikan Voni Yandri Malelak sebagai Direktur APS Kupang berlangsung dalam acara Rapat Senat Terbuka, Jumat (14/2/2025).  
admin
15 Feb 2025 12:05 WITA

Yayasan Kesetiakawanan Kembali Percayakan Voni Malelak Kembali Nahkodai APS Kupang

KUPANG, NTTzoom.com  - Yayasan Kesetiakawanan kembali memberi kepercayaan kepada Voni Yandri Malelak, S.Si (Teol.), MA menjadi Direktur Akademi Pekerjaan Sosial (APS) Kupang pada periode II tahun 2025-2029. 

Pelantikan Voni Yandri Malelak sebagai Direktur APS Kupang berlangsung dalam acara Rapat Senat Terbuka, Jumat (14/2/2025).  

Acara ini ditandai dengan acara pengukuhan yang dipimpin Fransischa Berliana Maiten, S.Pd., M.Pd bersama Friets Jermias Jes Dami, S.Sos., S.H., M.Hum dan Raymundus Neno, S.ST., MPS.Sp. 

Dalam Rapat Senat Terbuka juga dilakukan pelantikan Wakil Direktur (Wadir) I Friets Jermias Jes Dami, S.Sos., S.H., M.Hum, Wadir II Fransischa Berliana Maiten, SPd., M.Pd dan Wadir III Jorghie Heraldi Dami, S.IP.,MM oleh Direktur APS Kupang. 

Selain itu, Direktur APS Kupang juga melantik Kepala Unit Layanan Disabilitas: Maria Magdalena Lele Toki, A.Md dan Kepala Perpustakaan Eko Pandu Gemino Weni Gati, A.Md. 

Rapat Senat Terbuka dihadiri para alumni, pekerja sosial, pendiri APS Kupang Yayasan Kesetiakawanan dan para mahasiswa/mahasiswi. 

Kepala Djnas Sosial Provinsi NTT, Kanisius H. M. Mau, M. Si juga hadir dalam Senat Terbuka APS Kupang. 

Usai pelantikan, Voni Yandri Malelak dalam sambutannya mengatakan, berterima kasih kepada Senat Akademik dan civitas akademika APS Kupang atas kepercayaan dan amanah sebagai direktur APS Kupang periode 2025-2029.

"Ini adalah amanah besar yang akan saya jalankan dalam kinerja terbaik, dengan penuh dedikasi, integritas dan semangat optimisme untuk memajukan institusi ini agar terus berkembang menjadi lembaga pendidikan vokasi pekerjaan sosial yang unggul," kata Voni Malelak. 

Ia mengatakan, sebagai bagian dari keluarga besar APS Kupang, menyadari bahwa peran yang jalankan tidak sekadar pendidikan, tetapi juga turut berkontribusi dalam pengembangan masyarakat melalui Ilmu pekerjaan sosial yang penting bagi keberlanjutan pekerja sosial di Indonesia, khususnya wilayah NTT.  

"Dalam menjalankan amanah ini, saya ingin menegaskan komitmen saya untuk bekerja bersama - sama seluruh civitas akademika mewujudkan visi dan misi APS Kupang, yang tidak hanya berfokus pada pendidikan tetapi juga pada penguatan Sumber daya Manusia, dan kerja sama dengan berbagai pihak dalam berkontribusi nyata kepada masyarakat," ujarnya 

Ia menambahkan, sejak membersamai APS Kupang di tahun 2022, berjumpa dengan beberapa pihak yang belum mengenal APS Kupang, tetapi juga mendengar cerita-cerita baik lainnya. 

"Saya menangkap satu hal penting bahwa sangat banyak pihak yang mencintai dan menaruh harapan yang tinggi bagi APS Kupang sebagai satu-satunya Perguruan Tinggi Vokasi Pekerjaan Sosial di Indonesia," kata Voni.

Ia mengatakan, APS adalah wujud capaian kolektif dari dedikasi intelektual dalam memajukan pengetahuan, ketrampilan dan nilai agar baik individu, keluarga, maupun masyarakat berdaya dan mencapai keberfungsian psikososialnya dalam spirit to help people to help themselves”.  

"Apalah artinya menjadi manusia tetapi kehilangan kemanusiaannya?! maka saya menemukan bahwa di sinilah potensi, sekaligus keunikan dan tantangan pergumulan APS untuk perlu dikerahkan, dikembangkan dan diwujudkan sepanjang periode kerja 2025-2029. Mimpi dan harapan bersama Civitas untuk alih jenjang dari D-III ke D-IV sudah tercetus sejak tahun 2005, dan kiranya semesta bersatu padu menolong kita mewujudkannya di tapak perjalanan 2025-2029," harap Voni. 

"Saya juga ingin mengajak semua pihak dosen, tenaga pendidikan, mahasiswa, alumni, untuk terus: berinovasi, berkolaborasi dan bekerja keras menjadikan kampus ini sebagai pusat unggulan pendidikan dan pengembangan profesi pekerjaan sosial yang mampu memberikan solusi terhadap berbagai perrnasalahan sosial yang dihadapi masyarakat," ujarnya.  

"Akhir kata, terima kasih atas dukungan yang telah diberikan, dan saya menantikan kerja sama yang baik dengan semua pihak dan di hari kasih sayang hari ini 14 Februari menjadi penanda kita bersama dalam semamngat membangun institusi ini menjadi maju, berkembang dan relevan dalam kontribusinya bagi pendidikan dan pelayanan kesejahteraan sosial, menuju masa depan yang lebih gemilang. Tuhan semesta Alam, Menolong kita semual," tutup Voni. ***

Dapatkan sekarang

NTT Zoom, Ringan dan cepat
0 Disukai